Sabtu, 05 Maret 2011

11:06:00 AM
Navbar adalah bar atau menu yang terdapat di atas blog, bisa di bilang paling atas blog. Pada Navbar terdapat menu Ikuti, Berbagi, dan Blog Berikut>>. Kali ini saya memberikan solusi mudah untuk menanggapi masalah Navbar Blogger, ada beberapa teman yang menanyakan Bagaimana caranya agar tidak mengganggu penampilan blog dengan adanya Navbar tetapi tidak melanggar TOS (term of service) Blogger ? dan Solusinya ?

Oke, ini dia caranya...

Jangan lupa back up telebih dahulu template anda, agar mempunyai cadangan apabila gagal menjalankan tutorial ini.

Bagi Template yang terdapat Navbar pada tampilan Blog :
Cara ini berlaku bagi yang belum pernah merubah sama sekali Navbar.
1. Setelah Login Blogger
2. Kemudian Tata Letak > edit HTML
3. Cari kode :

<b:skin><![CDATA[


4. masukkan kode dibawah ini setelah kode diatas :

#navbar-iframe{opacity:0.0; filter:alpha(Opacity=0)}
#navbar-iframe:hover{opacity:1.0; filter:alpha(Opacity=100,FinishedOpacity=100)}


5. Simpan.

Dan terakhir pilihlah Navbar yang transparan agar sesuai nantinya dengan warna background blog anda pada saat Navbar tampil.
Beberapa pilihan tampilan Navbar Blogger :




Bagi Template yang tidak terdapat Navbar pada tampilan Blog :
Cara ini berlaku bagi yang blognya sudah menghilangkan Navbar sebelumnya.

1. Setelah Login Blogger
2. Kemudian Tata Letak > edit HTML
3. Cari kode (Ctrl+F) :

#navbar-iframe{display:none;height:0;visibility:hidden;}
Bila belum ketemu, hapuslah sedikit demi sedikit dari belakang.

4. Ganti semua kode tersebut dengan :

#navbar-iframe{opacity:0.0; filter:alpha(Opacity=0)}
#navbar-iframe:hover{opacity:1.0; filter:alpha(Opacity=100,FinishedOpacity=100)}


5. Simpan dan Selesai lihatlah hasilnya..